Hasan Shol | BLC TELKOM KLATEN

HasanOnta adalah blog sederhana yang dibuat saat penulis melakukan prakerin di BLC TELKOM KLATEN. berisi tentang segala pengetahuan tentang IT khususnya hal tentang Rekayasa Perangkat Lunak

About us

LightBlog
Responsive Ads Here

Selasa, 11 April 2017

BELAJAR JAVASCRIPT Chapter 2 : Penulisan dan Penggunaan Javascript



HASANONTA - Kali ini kita akan membahas bagaimana teknik penulisan dan oenggunaan Javascript. Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, Javascript berguna untuk membuat pengguna mampu berinteraksi dengan website agar web menjadi lebih hidup. Berikut ni akan dijelaskan cara penulisan dan penggunaan Javascript.

Cara Penulisan Syntax Javascript

Penulisan Javascript sangat penting karena Syntax Javascript bersifat Case Sensitive yang berarti bahwa ia peka terhadap besar kecil huruf. Ada beberapa teknik penulisan Javascript antara lain :
  • Syntax Javascript Disimpan dengan ekstensi .js
  • Syntax Javascript disisipkan pada halaman HTML dan ditulis didalam tag <script>
  • Syntax Javascript bisa diletakkan di tag <head> maupun <body>
  • Javascipt bersifat CasSensitive
  • Di setiap akhir baris harus ditutup dengan titik koma/semicolon (;)
Selanjutnya kita akan membahas 2 cara penggunaan syntax Javascript yaitu secara Internal dan secara External.


Syntax Javascript secara Internal

Penulisan javascript secara internal adalah dengan cara menyisipkan langsung syntax javascript di dalam HTML. jika anda menggunakan cara ini maka syntax javascript nya harus anda letakkan di antara tag <script> pembuka dan tag </script> penutup. dan meletakkannya bisa di dalam tag <head>, bisa juga di dalam tag <body>. buat sebuah file HTML untuk membuat contoh penggunaan Javascript secara internal. bisa file html bisa juga php. karena javascript mampu berjalan di antara keduanya. di sini saya hanya membuat file html saja sebagai contoh. buat sebuah file html dengan nama belajar.html lalu ketikkan :

<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>HasanOnta</title>
</head>
<body>
<h1>Belajar Javascript Chapter 2 : Cara Penulisan Dan Penggunaan Javascript</h1>
<div id="nama"></div>
<script>
document.getElementById("nama").innerHTML = "MyName Is HasanOnta";
</script>
</body>
</html>

 Coba perhatikan contoh diatas, ada sebuah div yang diberi id= nama dan didalamnya kita beri syntax Javascript

document.getElementById("nama").innerHTML = "MyName Is HasanOnta";

document adalah syntax wajib di javascript, dan getElementById() berfungsi untuk memerintahkan mendapatkan element yang mempunyai id sesuai dengan yang ada di dalam parameter fungsi itu. penulisannya harus si perhatikan ya teman-teman besar kecil nya. karena javascript bersifat case sensitive. dan innerHTML berfungsi untuk menuliskan html. jadi secara lengkap intruksi yang kita serukan adalah kita menyerukan untuk menulisakan “Nama Saya HasanOnta” di element yang ber id “nama”. jika di jalankan pada browser. maka hasilnya sebagai berikut.





Syntax Javascript secara external

Setelah membahas tentang cara penulisan Javascript secara internal, kali ini kita akan mencoba menggunakan Javascript secara external. Jika secara external kita memerlukan dua buah file yaitu file HTML atau PHP dan juga file JS untuk menyimpan script dari Javascript. Contoh :

index.html

 <!DOCTYPE html>
<html>
<head>
    <title>HasanOnta</title>
</head>
<body>
    <h1>Belajar Javascript Chapter 2 : Cara Penulisan Dan Penggunaan Javascript</h1>
    <h2>HasanOnta</h2>
    <div id="nama"></div>
</body>
        <script type="text/javascript" src="belajar.js"></script>
</html>

belajar.js

 document.getElementById("nama").innerHTML = "Nama Saya HasanOnta";

Outputnya kurang lebih sama dengan hasil output dari cara penulisan internal 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar